Rabu, 27 Desember 2017

Xiaomi Redmi Note 5A: HP Hebat Harga Murah

Baru baru ini saya mendapatkan kiriman sebuah Ponsel baru dari China yang sangat fenomenal yaitu "Xiaomi Redmi Note 5A" apa aja keunggulanya? mari kita simak bersama.

Berikut ini Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 5A

* Layar 5,5 inch 1280 x 720 pixel Corning Gorilla Glass
* Berat 150 gram
* Prosesor Qualcomm Snapdragon 425 quad-core prosesor
* RAM 2GB
* Baterai 3.080 mAh
* Kamera depan 5 megapiksel f/2.0
* Kamera belakang 13 megapiksel f/2.2 PDAF
* OS Android 7.1.2 Naugat
* Memori internal 16GB (micro sd up to 128GB)
* Pilihan warna black dan gold

Harga dipasaran saat tulisan ini dibuat masih sangat terjangkau dibawah Rp. 1.6xx.xxx kami yakin untuk harga yang ditawarkan akan menjadi daya tarik tersendiri.

Sekilas desain Xiaomi Redmi Note 5A tidak berbeda jauh dengan pendahulunya Redmi Note 4A. Ponsel yang dibalut casing berbahan metal ini memiliki tampilan depan yang polos tanpa adanya tombol fisik. 

Di atas layar terdapat kamera depan, earpiece dan titik sensor. Lalu di bagian bawah layarnya, terdapat tiga tombol kapasitif LED untuk memudahkan bernavigasi.

Tombol fisik ada di bagian sisi kanan ponsel yang terdapat tombol volume suara dan tombol power, sementara sisi kirinya untuk menempatkan dual slot sim card.

Di sisi atas terdapat port audio 3,5mm dan titik infrared yang berfungsi untuk menjalankan aplikasi Mi Remote, 

Sementara bagian bawahnya ada speaker, dan untuk chargingnya Redmi Note 5A masih menggunakan port Micro USB. 

Beralih ke bagian belakang, peletakkan kamera sejajar dengan lampu LED Flash. Note 5A sendiri dibekali kamera 13 megapixel.

Dilihat tampilan secara keseluruhannya, desain unibodi ponsel ini cukup menarik dengan desain sudut yang dibuat membulat simetris. Untuk menggenggamnya, Note 5A juga cukup terasa nyaman. Sayangnya tidak ada fitur finger print pada ponsel ini seperti kebanyakan ponsel saat ini.

Jumat, 10 Februari 2017

Review ASUS Zenfone 3 Laser ZC551KL: Varian Anyar dengan Laser Autofokus dan RAM 4 GB

Kali ini Bima ingin mengulas smartphone terbaru Asus yang mengandalkan fitur kamera berupa laser autofocus yang diklaim untuk mendapatkan titik fokus yang lebih cepat plus kualitas gambar yang tajam dan detail. Dibanderol dengan harga 3,2 juta-an, Asus Zenfone 3 Laser sudah tersedia di pasaran baik melalui toko offline ataupun online.

diambil dari TabloidPulsa.co.id

Generasi terbaru Asus Zenfone 3 Laser ini hadir dengan tampilan body slim yang menggoda, dengan ketebalan hanya 7.9 mm perangkat ini memberikan kenyamanan ketika digenggam. Selain slim, Zenfone 3 Laser juga memiliki bobot yang cukup berat. Meski terbilang cukup berat perangkat ini cukup mantap dalam genggaman. Tercatat perangkat Zenfone 3 Laser hanya memiliki bobot sekitar 150 gram, dengan bobot yang tertanam merupakan imbas dari material metal yang tertanam di seluruh bodynya.

Di bagian depan kita akan menemukan layar yang dibalut dengan kaca dengan perlindungan lapisan kaca Corning Gorilla Glass 3. Tepat dibagian bawah kaca, Asus tetap menghadirkan tombol capacitive yang diperlukan untuk melakukan navigasi. Tombol kapasitif yang tersedia berbeda dengan smartphone pada umumnya, alhasil anda harus melakukan sedikit adaptasi.  Zenfone 3 Laser memiliki rasio body mencapai 77%. Rasio body ini didukung bezel dengan ketebalan 2.58 mm. Yang membuat tampilan antar mukanya semakin menarik adalah suguhan layar 2.5 D Curve design.

Beralih kebagian belakang perangkat, Zenfone 3 Laser ini diketahui menggunakan material yang terbuat dari allumunium alloy yang diklaim kokoh dan mampu menahan benturan ringan. Pada bagian belakang anda akan menemukan sensor kamera yang bersanding dengan laser autofokus disisi kiri dan lampu LED dual-tone tepat disisi kanan kamera. Minusnya adalah, kamera yang tertanam dibagian belakang terlalu menonjol, hal ini memungkinkan terjadinya gesekan-gesekan ketikan perangkat di letakan di meja ataupun tempat lainnya. Untuk menghindari gesekan tersebut, Bima menyarankan pengguna untuk membeli softcase khusus. Dan yang lebih “sedih” Asus tidak menyertakan bonus softcase dalam paket penjualannya.

Dibawahnya, anda akan mendapatkan sensor pemindai sidik jari (fingerprint). Uniknya, fingerprint yang tertanam sudah diberikan fitur tambahan berupa untuk menjawab panggilan telfon, membuka fitur kamera serta mengambil gambar melalui kamera. Alhasil, fingerprint yang tertanam tak hanya menghadirkan fitur keamanan namun juga memberikan kemudahan akses aplikasi tertentu dengan mudah.

Di bagain bawah smartphone ada lubang MicroUSB, ada mic dan ada speaker stereo. MicroUSB masih dipakai di smartphone ini mengingat USB Type C masih merupakan standard baru di industry ini. Di bagian atas terdapat audio jack port dan mic untuk noice cancelation.

Tombol power sendiri terletak pada bagian kanan smartphone yang bersanding dengan tombol volume tepat dibagian atasnya.

Kualitas layar yang dihadirkan Asus Zenfone 3 Laser cukup baik dalam mengakomodasi kebutuhan multimedia ataupun gaming. Kombinasi teknologi layar IPS+ dengan resolusi layar full HD mampu menghadirkan kualitas layar yang tajam dan memberikan kenyamanan ketika digunakan. Tak hanya itu, layar yang tertanam telah dibekali dengan teknologi Tru2Life sehingga warna yang disajikan sangat tajam dan pas. Asiknya lagi, teknologi layar yang tertanam diklaim memiliki daya yang lebih hemat sehingga dapat memperpanjang daya tahan baterai secara lebih lama.

Asus Zenfone 3 Laser ZC551KL memiliki bentang layar mencapai 5.5 inci dengan kerapatan layar mencapai 401ppi. Seperti yang sudah disebutkan diatas, kualitas layar yang tertanam sudah baik ketika digunakan  untuk menonton video beresolusi tinggi, streaming video ataupun bermain game HD yang membutuhkan kinerja grafis yang tinggi.

Untuk tampilan antarmukanya, tertanam Zen UI 3.0 yang berbasis pada sistem operasi Android 6.0.1 Marshmallow. Seperti biasa Asus menyematkan banyak aplikasi tambahan yang menurut PULSA tidak terlalu penting. Nilai plusnya, anda bisa menghapus aplikasi tambahan yang tertanam dengan mudah.

Zen UI 3.0 yang merupakan tampilan Zen UI generasi terkini bisa dikustom sesuai dengan selera pengguna. Tak hanya itu, jika bosan dengan tampilan kustom yang tersedia seperti tema, wallpaper, icon anda bisa mengunduhnya secara langsung dalam aplikasi theme. Anda dapat memilih tema apa saja yang bisa disesuaikan dengan "mood" pengguna.

Masuk ke sektor dapur pacu, Asus Zenfone 3 laser ZC551KL dibekali dengan prosesor octa-core 1.4 GHz berbasis chipset Qualcomm Snapdragon 430. Prosesor yang tertanam dikombinasikan dengan kinerja grafis Adreno 505. Yang membuatnya semakin menarik adalah kombinasi prosesor dan grafis yang tertanam dikombinasikan dengan dukunga RAM sebesar 4GB.

Dengan dukungan RAM sebesar ini anda bisa melakukan aktivitas apapun secara bersamaan tanpa perlu takut ponsel anda mengalami hang. Hal ini sudah dibuktikan oleh PULSA yang menggunakan ponsel ini dengan melalukan beragam aktivitas secara bersamaan. Untuk lebih memastikannya, PULSA mengujinya dengan 4 aplikasi benchmark yakni Antutu, GeekBench 4, 3D Mark dan BaseMark. Hasilnya, perangkat ini memiliki skor benchmark yang cukup baik, hal ini dibuktikan dari skor yang didapatkan oleh aplikasi benchmark yang dilakukan.

Tak hanya menguji dengan aplikasi benchmark, PULSA juga menguji perangkat ini dengan memainkan game HD seperti Need For Speed No Limit.
Game yang PULSA mainkan membutuhkan kinerja grafis yang cukup tinggi, selain itu, dukungan RAM dan prosesor juga mempengaruhi kinerja game tersebut. Setelah dilakukan pengujian dengan memainkan game HD perangkat ini dapat disimpulkan dapat memainkan game yang tersedia tanpa adanya hambatan, selain itu, kinerja grafis yang dihadirkan terasa sangat mumpuni.

Asus Zenfone 3 Laser ZC551KL hadir dengan dukunga baterai berkapasitas 3000 mAh. Setelah PULSA gunakan dalam beragam aktivitas baterai yang tertanam memiliki daya tahan terbilang standar, PULSA dapat mengunakan perangkat ini selama seharian penuh. Untuk membuktikannya, PULSA melakukan tes baterai dengan 4 aktivitas seperti bermain game, menonton video, mendengarkan music hingga browsing internet.

Semua aktivitas ini dilakukan PULSA masing-masing selama satu jam. Pengujian pertama PULSA melakukan aktivitas browsing yang diselingi dengan mengunduh file berukuran besar. Kondisi awal baterai adalah 93%, selama satu jam melakukan aktivitas tersebut hanya memakan baterai sekitar 6%. Hal ini cukup menarik, dimana dengan menggunakan koneksi 4G LTE yang terbilang kurang stabil di dalam ruangan Zenfone 3 Laser hanya memakan sedikit baterai ketika digunakan untuk aktivitas browsing dan download.

Perangkat ini telah membenamkan 13MP untuk kamera utama dan 8MP untuk kamera depan. Nilai plusnya, kedua kamera sudah bisa merekam dengan resolusi FullHD. Kamera belakang yang tertanam dibekali dengan aperture 2.0 sehingga cahaya yang dihasilkan oleh kamera cukup terang. Selain itu , perpaduan dengan software ASUS PixelMaster 3.0 yang memiliki segudang fitur juga mampu memanjakan para penggemar fotografi.

Berkat laser autofokus yang tertanam plus kombinasi fitur yang tersedia mulai dari Aperture 2.0, Asus Pixel Master 3.0 mampu menghadirkan kualitas gambar yang cukup baik. Hasil kamera yang didapatkan memiliki detail yang cukup tajam plus padanan warna yang memikat. Generasi kedua laser autofokus yang hadir pada Zenfone 3 Laser ini diklaim memiliki kecepatan autofokus yang lebih cepat yakni 0.3 detik.

Pengujian PULSA melakukan aktivitas foto di luar ruangan didapatkan hasil kamera yang cukup baik, namun untuk mengambil objek dengan kondisi cahaya yang cukup minim PULSA cukup kesulitan, beruntungnya, perangkat ini dibekali dengan dual-tone LED flash yang cukup membantu pengambilan gambar pada kondisi minim cahaya.

PULSA juga mencoba beragam fitur yang  tertanam pada perangkat ini seperti Low Light dan Smart Remove. Fitur ini cukup menarik dan sangat membantu ketika melakukan pengambilan gambar di tempat redup dan keramaian.

Lebih dalam mengenai Asus Pixel Master 3.0, fitur ini merupakan kumpulan fitur pendukung fotografi yang merupakan penyempurna dari generasi sebelumnya. Asus Pixel Master 3.0 membawa banyak beragam fitur mulai dari Super Resolution, children mode, Beautification, Low Light, Nigh Mode, Selfie Mode, Gif animation, Panorama, Miniature, Time Rewind, Smart Remove, All Smiles, Slow Motion dan time Lapse.

Untuk merekam video, ASUS juga memberikan fitur 3-axis Electronic Image Stabilization (EIS) demi menghasilkan video yang bebas blur karena posisi tangan yang bergetar atau tidak stabil saat mengambil gambar. Video sendiri dapat direkam hingga resolusi Full HD 1080p pada kecepatan 30fps.

Sebagai smartphone yang sudah diproduksi di Indonesia, Asus Zenfone 3 Laser ZC551KL sudah dilengkapi dengan beragam konektivitas. Mulai dari fungsionalitas dual-SIM, akses data 4G LTE Cat.4, WiFi, Bluetooth, GPS dan port microUSB 2.0. Untuk akses data 4G LTE yang tertanam sudah dapat digunakan semua operator 4G LTE yang tersedia.

Bahkan 4G LTE dengan teknologi TDD-LTE juga sudah bisa digunakan dengan sedikit pengaturan simple. Nilai plus lainnya adalah perangkat ini sudah mendukung aktivitas VoLTE, namun untuk menggunakan layanan ini hanya baru satu operator 4G LTE yang bisa menerapkannya.


Rabu, 08 Februari 2017

Galaxy E5 review

perkembangan gadget di dunia sekarang ini sangatlah pesat. terlebih lagi jika dilihat dari varian - varian baru yang muncul dari masing masing vendor ternama maupun vendor yang baru aja berdiri untuk meraih pasar yang sangat gurih ini.

saya akan sedikit mereview handlet yang saya gunakan selama kurang lebih hampir 2 tahun saya gunakan. mungkin jika lebih rinci bisa gugling ato yahuing atau apa aja yang kalian suka soal review.

ok kita mulai saja.
yang pertama saya akan membicarakan spesifikasinya dahulu supaya mendapatkan gambaran apa aja sih kemampuan gadget ini. tahun pembuatan 2015 dengan dukungan jaringan HSDPA(belum 4G sayangnya) mendukung dual simCard meski harus mengorbankan slot MicroSD untuk menaruh simCard ke2nya. fasilitas lainya seperti bluetooth microUSB V2.0 serta speakerphone seperti halnya generasi Galaxy dari Smasung tersematkan dengan manisnya disini.

internal memorynya cukup lapang yakni 16Gb cukup untuk menyimpan ratusan lagu dan ribuan photo dengan RAM 1.5Gb sebagai pendukung kinerjanya.

Layar samsung Galaxy E5 ini menggunakan resolusi 720x1280 pixel dengan luas layar 5 inci yang sudah mengadopsi teknologi AMOLED yang memiliki kontras dan reproduksi warna signifikan serta tampilan optimal dari berbagai viewing angle.

untuk Kamera Utamanya menggunakan kekuatan 8MP sedangkan kamera depan menggunakan 5MP sehingga masih cukup bagus untuk ber Selfie Ria.

.